cover
Contact Name
Fidyah Yuli Ernawati
Contact Email
fidyah.yuli13@gmail.com
Phone
+6285799656290
Journal Mail Official
jurnal@stiesemarang.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal STIE Semarang (Edisi Elektronik)
ISSN : 20855656     EISSN : 22527826     DOI : -
Core Subject : Economy, Education,
JURNAL EKONOMI STIE SEMARANG is published by SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI SEMARANG, Center Java, Indonesia. It is published three times a year February, June and October. JURNAL EKONOMI STIE SEMARANG is organized by the Lecturers of STIE SEMARANG and Journal Developer Team. The articles published in JURNAL EKONOMI STIE SEMARANG can be in English or Indonesian. The scopes of the topics include (1) Accounting Science (2) Management Science (3) Economic Science. Editorial Team welcome submissions of papers describing from researchers, practitioners, regulators, students, and other parties interested in the development of accounting science, management science and economic Science.
Arjuna Subject : -
Articles 9 Documents
Search results for , issue "Vol 4 No 3 (2012): VOLUME 4 NOMER 3 EDISI OKTOBER 2012" : 9 Documents clear
ANALISIS FAKTOR PELAYANAN, FASILITAS, PROMOSI DAN LOKASI TERHADAP KEPUASAN PENGHUNI PERUMAHAN PERMATA PURI NGALIAN SEMARANG Harminingtyas, Rudika
JURNAL STIE SEMARANG Vol 4 No 3 (2012): VOLUME 4 NOMER 3 EDISI OKTOBER 2012
Publisher : JURNAL STIE SEMARANG

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (54.02 KB)

Abstract

Perumahan merupakan kebutuhan yang sangat penting bagi masyarakat. Kebutuhan akan perumahan kini semakin meningkat. Pemilihan akan perumahan dipengaruhi oleh banyak factor seperti pelayanan, fasilitas, promosi dan lokasi perumahan.  Dalam  penelitian  ini  dianalisis  pengaruh  factor  pelayanan,  fasilitas, promosi dan lokasi terhadap kepuasan penghuni perumahan Permata Puri di Ngalian Semarang. Sampel yang digunakan sebanyak 100 responden penghuni perumahan tersebut. Alat analisis yang digunakan regresi berganda, F test dan koefisien determinasi dengan bantuan program SPSS versi 16,0.   Hasil penelitian menunjukkan factor-faktor tersebut mempunyai pengaruh yang positif dan signifikan. Faktor fasilitas mempunyai pengaruh yang paling besar disusul oleh factor lokasi perumahan.  
DISLEKSIA BERPENGARUH PADA KEMAMPUAN MEMBACA DAN MENULIS Lidwina, Soeisniwati
JURNAL STIE SEMARANG Vol 4 No 3 (2012): VOLUME 4 NOMER 3 EDISI OKTOBER 2012
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (157.886 KB)

Abstract

Beberapa anak mengalami gangguan membaca dan menulis. Gangguan itu disebut disleksia yaitu hilangnya kemampuan membaca dan menulis.Kondisi tersebut bukan berbentuk ketidakmampuan fisik melainkan mengarah pada otak yang berfungsi sebagai pengolah dan pemroses informasi. Guru dan Orangtua kurang menyadari kondisi anak yang mengalami gangguan seperti itu.Bila kondisi itu dibiarkan saja maka akan berpengaruh pada tingkat kemampuan membaca dan menulis seseorang. Oleh sebab itu dalam makalah ini, penulis merumuskan masalah” Bagaimanakah gejala dan penyebab serta cara penyembuhan disleksia?” Selanjutnya pada pembahasan, penulis uraikan gejala disleksia, yaitu, ragu-ragu dan lambat dalam berbicara, kesulitan memilih kata yang tepat untuk menyampaikan maksud yang diucapkan, kesalahan mengeja yang dilakukan terus-menerus, membaca kata demi kata secara lamban dan intonasi naik turun, membalikkan huruf,  kata,  dan angka yang mirip, kesulitan dalam menulis. Penyebab disleksia,yakni masalah fonologi yaitu hubungan sistematik antara huruf dan bunyi, masalah mengingat perkataan, masalah penyusunan yang sistematis, masalah ingatan jangka pendek, dan masalah pemahaman sintaksis (tata bahasa).Di antara sekian banyak penyebab, faktor utamanya adalah otak. Alternatif penyembuhan disleksia, antara lain anak distimuli di bagian otak   dengan sejumlah pembelajaran membaca,. Dengan metode multi-sensory pembelajaran mengeja, dan mengajar dengan bunyi-bunyian dengan isyarat yang bervariasi. Dengan pemberian bantuan yang beragam dan teratur, anak disleksia akan mencapai kemajuan
KEMASAN PRODUK DITINJAU DARI BAHAN KEMASAN, BENTUK KEMASAN DAN PELABELAN PADA KEMASAN PENGARUHNYA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA PRODUK MINUMAN MIZONE DI KOTA SEMARANG Susetyarsi, TH
JURNAL STIE SEMARANG Vol 4 No 3 (2012): VOLUME 4 NOMER 3 EDISI OKTOBER 2012
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (62.609 KB)

Abstract

Kemasan dewasa ini mempunyai arti yang sangat penting bagi perusahaan. Dengan kemasan perusahaan dapat menarik minat pembeli dalam melakukan keputusan pembelian atas produk dimaksud. Dalam kemasan ada beberapa unsur yang perlu diperhatikan yaitu bahan kemasan, bentuk kemasan dan pelabelan kemasan. Tiga hal ini merupakan satu rangkaian yang tidak dapat dipisahkan.   Dalam penelitian ini diteliti mengenai kemasan produk ditinjau dari bahan kemasan, bentuk kemasan dan pelabelan kemasan pengaruhnya terhadap keputusan pembelian pada produk Mizone di Kota Semarang.   Hasil penelitian menunjukkan bahwa benar ketiga variable tersebut berpengaruh terhadap keputusan pembelian. Dalam penelitian ini digunakan tehnik analisis menggunakan regresi, koefisien detrminasi dan uji F dengan bantuan program SPSS.
MANAJEMEN KINERJA SEBAGAI MEDIA PERUBAHAN Heridiansyah, Jefri; SR, Dwi Prawani
JURNAL STIE SEMARANG Vol 4 No 3 (2012): VOLUME 4 NOMER 3 EDISI OKTOBER 2012
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (67.039 KB)

Abstract

Manajemen pada sebuah organisasi merupakan kegiatan utama yang membedakan sebuah organisasi dengan organisasi lain dalam memberikan layanan kepada manusia. Keberhasilan organisasi dalam memberikan layanan kepada pelanggannya dapat diamati melalui kinerja yang dihasilkan oleh organisasi tersebut. Kinerja sebuah organisasi bisa diketahui hasilnya baik apabila kinerja manajerial dan kinerja organisasional dapat digabungkan, penggabungan kedua kinerja ini menuntut organisasi harus menghadapi perubahan. Perubahan  bisa dapat terjadi karena sesuatu yang berasal dari dalam atau dari luar sebuah organisasi. Manajemen perubahan merupakan suatu hal yang penting dalam suatu organisasi. Perubahan terjadi melalui revolusi, reformasi, evolusi, dan inovasi. Setiap orang tentu berbeda-beda dalam menanggapi perubahan. Beberapa tanggapan tersebut antara lain menolak, masa bodoh, belum siap, dan siap. Perbedaan tanggapan tersebut membuat masing-masing orang mendapatkan pilihan yang berbeda-beda dari perubahan.
MANAJEMEN WAKTU MENUNJANG PEKERJAAN SEKRETARIS Risnawati, V Naniek
JURNAL STIE SEMARANG Vol 4 No 3 (2012): VOLUME 4 NOMER 3 EDISI OKTOBER 2012
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (80.749 KB)

Abstract

Sekretaris professional mempunyai tanggungjawab yang luas dalam kerjanya, baik bidang  operasional  maupun  manajerial  dari  bagian  pimpinan  maupun  organisasinya. Untuk itu seorang sekretaris harus mempunyai kemampuan   untuk menggunakan waktu secara efektif agar semua pekerjaan dapat terselesaikan dalam terbatasnya waktu tujuh hari dalam satu minggu, 24 jam per hari tanpa harus kehilangan esensi bisnisnya.   Ada tiga kunci pokok   yang tidak boleh dilupakan   oleh sekretaris dalam menyelesaikan   pekerjaannya agar tetap berkualitas yaitu (1) keteraturan menciptakan skala prioritas, (2) Focus (3) Delegasi.Disamping itu dengan manajemen waktu yang baik sekretaris dapat menghindari stress, tercipta keselarasan dan keseimbangan   kehidupan kantor dan keluarga serta dapat meningkatkan kinerjanya.   Hasil penelitian  Robert Half P.A.inc  (1997)    bahwa rata-rata setiap karyawan menyia-nyiakan  waktunya  sekitar  3  jam  45  menit  per  minggunya.baik untuk  aktivitas pribadi maupun aktivitas kantor yang tidak efektif.
MEMBANGUN KERJA SAMA TIM (KELOMPOK) Setiyanti, Sri Wiranti
JURNAL STIE SEMARANG Vol 4 No 3 (2012): VOLUME 4 NOMER 3 EDISI OKTOBER 2012
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (54.74 KB)

Abstract

Kelompok adalah sekumpulan individu yang mempunyai tujuan yang sama yang ingin dicapai. Dan untuk mencapai tujuan tersebut diperlukan kerja sama yang baik, saling berbagi rasa, saling menghargai dan saling memberi semangat antar anggota kelompok. Beberapa hal yang mempengaruhi pembentukan kelompok, antara lain adalah adanya komunikasi, motivasi, mampu mengelola konflik, kompetisi dan kerjasama. Kerjasama merupakan sarana dan menjadi tanda terkait dengan kualitas kelompok sebagai tempat berkumpulnya orang- orang dalam suatu organisasi. Dalam membangun kerjasama kelompok diperlukan, rasa saling percaya,   keterbukaan atau transparansi, realisasi atau perwujudan diri dan saling ketergantungan.
PERAN KOMUNIKASI DALAM ORGANISASI Yuliana, Rahmi
JURNAL STIE SEMARANG Vol 4 No 3 (2012): VOLUME 4 NOMER 3 EDISI OKTOBER 2012
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (52.208 KB)

Abstract

Komunikasi  dalam  organisasi  merupakan  pengiriman  serta  penerimaan  berbagai pesan organisasi baik di kelompok organisasi formal maupun informal.  Komunikasi formal merupakan jalur komunikasi resmi dengan rantai komando atau hungungan tugas dan tanggung jawab yang jabatannya dalam organisasi. Dalam organisasi terdapat visi, misi, budaya dan iklim organisasi yang sangat menentukan dalam perilaku organisasi tersebut. Meskipun semua organisasi memiliki karakteristik yang khas. Semua organisasi memiliki satu tujuan, satu struktur, proses untuk mengkoordinasi kegiatan dan orang-orang   yang melaksanakan peran-peran yang berbeda.   Struktur organisasi bias mempengaruhi perilaku individu dan kelompok dalam organanisasi, srtuktur organisasi dapat didefinisikan secara luas sebagai ciri-ciri organisasi yang  dapat  digunakan  untuk  mengendalikan  atau  membedakan  bagian-bagiannya Suatu organisasi dapat berkembang dipengaruhi oleh komunikasi. Setiap organisasi tentu memiliki visi,  misi,  budaya  organisasi,  motivasi  serta  norma  –  norma  yang  sangat  menentukan terhadap baik tidaknya suatu organisasi tersebut. Pada umumnya masalah komunikasi senantiasa   muncul   dalam   proses   pengorganisasian.   Komunikasi   mempunyai   andil membangun iklim organisasi, yang berdampak kepada membangun iklim organisasi, yaitu berdampak kepada membangun budaya organisasi yaitu nilai dan kepercayaan yang manjadi titik pusat organisasi.
SISTEM JARINGAN SOSIAL NASIONAL (SJSN) INDONESIA (Studi Kasus Persepsi Mahasiswa di Semarang) Warno, Warno
JURNAL STIE SEMARANG Vol 4 No 3 (2012): VOLUME 4 NOMER 3 EDISI OKTOBER 2012
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (93.685 KB)

Abstract

The government has been implementing programs aimed at 6 programs for the welfare of the community, namely: a) Family Hope Program (PKH) b) Health Assistance For Poor Families c) Help the poor education d) rice for the poor (Raskin) e) community targeted poverty alleviation program (PNPM) f) business credit (KUR) The six pro-people program to reduce poverty and achieve social welfare, the government is drafting a new program is a continuation of the six program which is a program that aims to ensure the needs of people nationwide who were named National Social Network Systems (Navigation), and the plan was carried out in , 2014. From the analysis using SPSS was also obtained large coefficient of determination (R ²) is equal to 56.9%, this means that the dependent variable (welfare) can be explained by the six independent variables (PKH, JAMKESMAS, BOS, RASKIN, PNPM, KUR) and the rest amounted to 43.1% influenced by variables that do not exist in the study. The program of the government is good and will be implemented as well as the implementers of the program is also receiving a good run, the results showed fairly good influence of the pro- people programs, but also to be seen there are many other factors that affect the welfare of the people outside the government program . In addition to being critical of the government is the welfare of the people themselves, depending on how people attempt to change their lives when the state provides various facilities da variety of programs but no kerjasamnya eat would be impossible to realize Pancasila is prosperity for all the people of Indonesia. Limitations of this study is that the sample taken was the perception of students Semarang so it would be better if the sample used is the recipient of pro-people programs, another limitation is that welfare dipengaruhioleh many factors, especially from internal community itself so that other factors do not enter in research can have a big impact, the latter is perceived limitations of the study sample is not necessarily able to describe the recipients of the government's pro-people programs
MANAJEMEN KINERJA SEBAGAI MEDIA PERUBAHAN Jefri Heridiansyah; Dwi Prawani SR
JURNAL STIE SEMARANG Vol 4 No 3 (2012): VOLUME 4 NOMER 3 EDISI OKTOBER 2012
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33747/stiesmg.v4i3.158

Abstract

Manajemen pada sebuah organisasi merupakan kegiatan utama yang membedakan sebuah organisasi dengan organisasi lain dalam memberikan layanan kepada manusia. Keberhasilan organisasi dalam memberikan layanan kepada pelanggannya dapat diamati melalui kinerja yang dihasilkan oleh organisasi tersebut. Kinerja sebuah organisasi bisa diketahui hasilnya baik apabila kinerja manajerial dan kinerja organisasional dapat digabungkan, penggabungan kedua kinerja ini menuntut organisasi harus menghadapi perubahan. Perubahan bisa dapat terjadi karena sesuatu yang berasal dari dalam atau dari luar sebuah organisasi. Manajemen perubahan merupakan suatu hal yang penting dalam suatu organisasi. Perubahan terjadi melalui revolusi, reformasi, evolusi, dan inovasi. Setiap orang tentu berbeda-beda dalam menanggapi perubahan. Beberapa tanggapan tersebut antara lain menolak, masa bodoh, belum siap, dan siap. Perbedaan tanggapan tersebut membuat masing-masing orang mendapatkan pilihan yang berbeda-beda dari perubahan.

Page 1 of 1 | Total Record : 9


Filter by Year

2012 2012


Filter By Issues
All Issue Vol 16 No 1 (2024): Jurnal STIE SEmarang Vol 15 No 3 (2023) Vol 15 No 2 (2023) Vol 15 No 1 (2023) Vol 14 No 1 (2022): VOLUME 14 NOMOR 1 EDISI FEBRUARI 2022 Vol 14 No 3 (2022) Vol 14 No 2 (2022) Vol 14 No 1 (2022) Vol 13 No 3 (2021): VOLUME 13 NOMOR 3 EDISI OKTOBER 2021 Vol 13 No 2 (2021): Vol 13 No 2 (2021) Bulan Juni Vol 13 No 1 (2021): VOLUME 13 NOMOR 1 EDISI FEBRUARI 2021 Vol 13 No 3 (2021) Vol 13 No 2 (2021) Vol 13 No 1 (2021) Vol 12 No 2 (2020): Volume 12 No 2 Edisi Juni 2020 Vol 12 No 1 (2020): Volume 12 No 1 Edisi Februari 2020 Vol 12 No 3 (2020) Vol 11 No 03 (2019): VOLUME 11 NOMOR 3 EDISI OKTOBER 2019 Vol 11 No 02 (2019): VOLUME 11 NOMOR 2 EDISI JUNI 2019 Vol 11 No 1 (2019): VOLUME 11 NOMOR 1 EDISI FEBRUARI 2019 Vol 11 No 1 (2019): VOLUME 11 NOMOR 1 EDISI FEBRUARI 2019 Vol 10 No 3 (2018): VOLUME 10 NOMOR 3 EDISI OKTOBER 2018 Vol 10 No 3 (2018): VOLUME 10 NOMOR 3 EDISI OKTOBER 2018 Vol 10 No 2 (2018): VOLUME 10 NOMOR 2 EDISI JUNI 2018 Vol 10 No 2 (2018): VOLUME 10 NOMOR 2 EDISI JUNI 2018 Vol 10 No 1 (2018): VOLUME 10 NOMOR 1 EDISI FEBRUARI 2018 Vol 10 No 1 (2018): VOLUME 10 NOMOR 1 EDISI FEBRUARI 2018 Vol 9 No 3 (2017): Vol 9 No 3 (2017): VOLUME 9 NOMOR 3 EDISI OKTOBER 2017 Vol 9 No 3 (2017): Vol 9 No 3 (2017): VOLUME 9 NOMOR 3 EDISI OKTOBER 2017 Vol 9 No 2 (2017): VOLUME 9 NOMOR 2 EDISI JUNI 2017 Vol 9 No 2 (2017): VOLUME 9 NOMOR 2 EDISI JUNI 2017 Vol 9 No 1 (2017): VOLUME 9 NOMOR 1 EDISI FEBRUARI 2017 Vol 9 No 1 (2017): VOLUME 9 NOMOR 1 EDISI FEBRUARI 2017 Vol 8 No 3 (2016): VOLUME 8 NO 3 EDISI OKTOBER 2016 Vol 8 No 2 (2016): VOLUME 8 NOMOR 2 EDISI JUNI 2016 Vol 8 No 1 (2016): VOLUME 8 NOMOR 1 EDISI FEBRUARI 2016 Vol 7 No 3 (2015): VOLUME 7 NOMOR 3 EDISI OKTOBER 2015 Vol 7 No 3 (2015): VOLUME 7 NOMOR 3 EDISI OKTOBER 2015 Vol 7 No 2 (2015): VOLUME 7 NOMOR 2 EDISI JUNI 2015 Vol 7 No 2 (2015): VOLUME 7 NOMOR 2 EDISI JUNI 2015 Vol 6 No 3 (2014): VOLUME 6 NOMOR 3 EDISI OKTOBER 2014 Vol 6 No 3 (2014): VOLUME 6 NOMOR 3 EDISI OKTOBER 2014 Vol 6 No 2 (2014): VOLUME 6 NOMOR 2 EDISI JUNI 2014 Vol 6 No 1 (2014): VOLUME 6 NOMOR 1 EDISI FEBRUARI 2014 Vol 6 No 1 (2014): VOLUME 6 NOMOR 1 EDISI FEBRUARI 2014 Vol 5 No 3 (2013): VOLUME 5 NOMOR 3 EDISI OKTOBER 2013 Vol 5 No 2 (2013): VOLUME 5 NOMOR 2 EDISI JUNI 2013 Vol 5 No 2 (2013): VOLUME 5 NOMOR 2 EDISI JUNI 2013 Vol 5 No 1 (2013): VOLUME 5 NOMOR 1 EDISI FEBRUARI 2013 Vol 4 No 3 (2012): VOLUME 4 NOMER 3 EDISI OKTOBER 2012 Vol 4 No 3 (2012): VOLUME 4 NOMER 3 EDISI OKTOBER 2012 Vol 4 No 2 (2012): VOLUME 4 NOMOR 2 EDISI JUNI 2012 Vol 4 No 2 (2012): VOLUME 4 NOMOR 2 EDISI JUNI 2012 Vol 4 No 1 (2012): VOLUME 4 NOMOR 1 EDISI FEBRUARI 2012 Vol 3 No 3 (2011): VOLUME 3 NOMOR 3 EDISI OKTOBER 2011 Vol 3 No 2 (2011): VOLUME 3 NOMOR 2 EDISI JUNI 2011 Vol 3 No 1 (2011): VOLUME 3 NOMOR 1 EDISI FEBRUARI 2011 Vol 2 No 3 (2010): VOLUME 2 NOMOR 3 EDISI OKTOBER 2010 Vol 2 No 2 (2010): VOLUME 2 NOMOR 2 EDISI JUNI 2010 Vol 2 No 1 (2010): VOLUME 2 NOMOR 1 EDISI FEBRUARI 2010 Vol 1 No 3 (2009): VOLUME 1 NOMOR 2 EDISI OKTOBER 2009 Vol 1 No 2 (2009): VOLUME 1 NOMOR 2 EDISI JUNI 2009 Vol 1 No 1 (2009): VOLUME 1 EDISI KHUSUS 2009 More Issue